Cara Membuat Toko Online Secara Gratis Dengan Mudah

Ada banyak cara u ntuk memasarkan produk yang kita miliki secara online, satu lagi yang diperlukan adalah TOKO ONLINE atau lapak online untuk memajang barang jualan. Untuk awal-awal usaha, tidak perlu keluar biaya dulu untuk membuat toko online berbayar (beli domain, hosting, dan bayar ahli untuk membuatkan toko online). Gunakan saja fasilitas toko online gratis yang tersedia di internet.

Salah satu penyedia jasa toko online gratis adalah DINOMARKET. Gratis disini bukan berarti murahan, akan tetapi walaupun gratis tetap akan professional dan masalah penghasilan tentu tetap akan maksimal bahkan jika kita fokus maka hasilnya bisa jadi lebih besar di banding toko online yang mungkin di buat dengan bayaran mahal.

Dino market adalah sebuah market place atau mall online, kumpulan sekaligus direktori puluhan ribu toko online dari berbagai produk barang dan jasa, terbesar dan tercanggih di Indonesia. Di dinomarket.com penjual dan pembeli dari seluruh Indonesia akan berkumpul, jadi sangat beruntung kalau kita bisa membuka toko online di pasar maya ini.

Anda tidak perlu pusing mencari pengunjung toko online, karena pengunjung dinomarket setiap hari ramai sekali. Anda tinggal menunggu pengunjung singgah di toko online anda.

Dinomarket.com juga dirancang sesuai dengan karakteristik orang Indonesia yang suka tawar menawar. Di setiap toko online di dinomarket.com tersedia fasilitas chatting yang memungkinkan penjual dan pembeli berinteraksi langsung jika sedang online bersama sehingga proses tawar menawar barang berlangsung bebas.

Nah, jika kita membuat lapak/toko online di dinomarket, caranya sebagai berikut:

  1. Buka web DinoMarket di dinomarket.com
  2. Gulung ke bawah cari menu "Akun Saya" dan klik "Daftar"
  3. Isi form pendaftaran lalu klik tombol "Proses"
  4. Cek SMS dan email yang dikirimkan Dinomarket yang berisi password untuk login (catat baik-baik data login tersebut)
  5. Silakan login ke member area Dinomarket anda dengan mengklik tombol "Login" di bagian atas sebelah kanan atau di bagian bawah di menu "Akun Saya" > "Login"
  6. Saat pertama kali login, silakan ganti password dan lengkapi profil dengan mengklik menu "Edit My Profile" di sebelah kiri.
  7. Lalu buat toko online anda dengan mengklik tombol "ke Pasar Dino"
  8. Klik menu "Tools & Setting" lalu klik "Create New Store" di sebelah kiri.
  9. Lengkapi form pembuatan toko online seperti pilih nama toko, buat deskripsi toko online, data kontak, logo, dan pilih themes. lalu klik tombol "Proceed".
  10. Selanjutnya anda posting produk/barang yang ingin anda jual dengan mengklik tombol "post new product"
  11. Isi judul, harga, kategori, deskripsi barang,lengkapi gambar atau foto barang lalu klik tomblol "proceed"
  12. Selanjutnya klik menu "View/Edit Store" untuk melihat tampilan atau edit toko/lapak online yang sudah anda buat.

Nah, gampang bukan membuat toko online khususnya di Dinomarket? Jika pengen panduan bergambar cara membuat toko online Dinomarket ini, kita bisa dapatkan di member area web Usaha Dropshipping.


Cetak